KOTA BOGOR – Itulah visi utama dari Lurah Cilendek Timur ini. Dengan program-program & bantuan yang digulirkannya, ia berusaha terus menurunkan status kemiskinan di wilayah kerja yang di amanahkan kepadanya.

Ketika ditemui  saat Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrembang) yang dihadiri oleh seluruh ketua RT, RW, PKK, LPM, DKM,  dalam hal infrastruktur, Kelurahan yang menjadi juara 3 KB-Kes ini  memprioritaskan pengaspalan jalan, pembuatan turag, perbaikan saluran air/drainase untuk mengantisipasi banjir, sebagai dampak perubahan iklim & kepadatan penduduk yang berakibat drainase semakin mengecil . Juga diajukan pembangunan kantor kelurahan.

Lurah yang sudah berpengalaman dinas di BKKBN, Dinas Kesehatan, Kel. Mekar Wangi & Sukadamai ini berpendapat bahwa, “Jika kesejahteraan sudah meningkat, persoalan infrastuktur menjadi lebih mudah. Begitu pula dalam bekerja, yang penting bisa diterima oleh masyarakat, jangan hanya terpaku pada simbol-simbol penghargaan, walaupun tetap perlu untuk mengukur kinerja”.

Dalam hal teamwork, Lurah dengan tiga putera ini, “Mengutamakan sinergi dengan struktur & lembaga yang ada, memperkuat RT/RW, LPM, DKM, dsb, sehingga kerja pemerintahan menjadi lancar & permasalahan bisa dipecahkan”, demikian kiatnya dalam memimpin.